Analisis Daerah Kumuh Di Kelurahan Kampung Bugis Menggunakan Penilaian Kawasan Kumuh, ArcGis, Dan CarryMap

Sunarto Sunarto, M. Ivan Mareza Pangestu

Abstract


Meningkatnya populasi penduduk di sebuah kota akan meningkatkan kebutuhan dalam sektor pembangunan. Permasalahan yang biasanya terjadi adalah pada kondisi bangunan yang dibangun, apakah layak atau tidak dihuni, serta permukiman yang ada di sekitar bangunan atau tempat yang akan dilakukan pembangunan, apakah layak atau tidak untuk dibangun sebuah hunian. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi daerah kumuh di Kelurahan Kampung Bugis, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau. Metode penilaian lokasi permukiman kumuh berdasarkan kriteria, indikator, dan parameter kekumuhan yang telah ditetapkan di dalam Peraturan Menteri PUPR Nomor 14/PRT/M/2018 tentang Pencegahan dan Peningkatan Kualitas terhadap Perumahan Kumuh dan Permukiman Kumuh. Setelah dilakukan analisis didapatkan penilaian kawasan kumuh pada Kelurahan Kampung Bugis, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau mendapat total nilai kumuh sebesar 29. Hal ini menjadikan kawasan ini sebagai kawasan dengan tingkat kekumuhan ringan. Selanjutnya data indikator tersebut dibuatkan peta daerah kumuh dengan menggunakan software ArcGis dan CarryMap. Terdapat 3 aspek indikator kumuh yang perlu ditindaklanjuti yaitu aspek kondisi bangunan gedung, pengelolaan persampahan, dan proteksi kebakaran.

References


I. S. Budi, Y. Ardillah, I. P. Sari, and D. Septiawati, "Analisis Faktor Risiko Kejadian penyakit Tuberculosis Bagi Masyarakat Daerah Kumuh Kota Palembang (Artikel Jurnal)," Jurnal Kesehatan Lingkungan Indonesia, vol. 17, no. 2, pp. 87-94, 2018.

M. Pinem, "Persebaran Permukiman Kumuh Di Kota Medan," Jurnal Geografi, vol. 3, no. 1, pp. 27-38, 2011.

E. Prahasta, "Sistem Informasi Geografis: Konsep-Konsep Dasar Informasi Goegrafis," Bandung: Informatika Bandung, 2002.

K. M. W. M. Wibowo, I. Kanedi, and J. Jumadi, "Sistem informasi geografis (sig) menentukan lokasi pertambangan batu bara di provinsi bengkulu berbasis website," Jurnal Media Infotama, vol. 11, no. 1, 2015.

E. Adly, "Peta Digital Dusun Pagersari, Mranggen, Srumbung, Magelang Berbasis Aplikasi CarryMap," PengabdianMu: Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat, vol. 6, no. 3, pp. 306-313, 2021.




DOI: https://doi.org/10.56911/jik.v1i2.14

Refbacks



Office:
Politeknik Pekerjaan Umum
Jalan Soekarno Hatta Nomor 100 Gayamsari Semarang, 50166
Jalan Prof. Soedarto, SH Tembalang Semarang 50275
E-mail: redaksi.jurnal@politeknikpu.ac.id

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License